Again, masih tentang VB.NET dengan excel file. Kali ini Rani mau coba menampilkan data dari excel ke datagridview.
Berikut ini file yang akan digunakan yang disimpan di D:\karyawan.xlsx.
Selanjutnya buat UI sebuah form dengan sebuah datagridview yang diberinama grdData.
Code:
Imports System.Data
Imports System.Data.OleDb
Public Class frmExcelGrid
Private Sub frmExcelGrid_Load(ByVal sender As System.Object, _
ByVal e As System.EventArgs) Handles MyBase.Load
Dim exConn As OleDbConnection
Dim dt As DataSet
Dim cmd As OleDbDataAdapter
Dim sConn As String
sConn = "provider=Microsoft.Jet.OLEDB.4.0;Data Source= " & _
"'d:\karyawan.xls';Extended Properties=Excel 8.0;"
exConn = New System.Data.OleDb.OleDbConnection(sConn)
cmd = New System.Data.OleDb.OleDbDataAdapter( _
"select * from [Sheet1$]", exConn)
cmd.TableMappings.Add("Table", "Tabel Karyawan")
dt = New System.Data.DataSet
cmd.Fill(dt)
grdData.DataSource = dt.Tables(0)
exConn.Close()
End Sub
End Class
Kita menggunakan OleDbConnection dengan ConnectionString yang disimpan pada variable sConn. Contoh connectionstring diatas adalah untuk file excel berekstensi .xls atau Ms Excel 97-2003. Sementara untuk file berekstensi .xlsx atau Ms Excel 2007 keatas berikut contoh penulisan connectionstring nya:
sConn = "Provider=Microsoft.ACE.OLEDB.12.0;Data Source= " & _
"'d:\karyawan.xlsx';Extended Properties=Excel 12.0;"
Tapi sebenarnya connection string untuk excel 2007 keatas (.xlsx) juga dapat dipakai untuk menampilkan data excel 97-2003 (.xls).
Setelah selesai dengan UI dan Code, selanjutnya mari kita coba run.
Click here if you like this article.
0 Comments