Tag div termasuk dalam kategori block elemen. Tag ini berperan penting untuk menggabungkan banyak HTML Tag, sehingga dapat diatur dalam 1 style yang sama. Tanpa css tag ini hanya mengelompokan elemen tanpa mengubah tampilan. Namun tag ini bersama css memiliki arti lebih karena sering digunakan untuk membuat layout sebuah halaman web. Menentukan bagian mana yang ditampilkan di atas, kanan, kiri, bawah, dst.
Contoh:
<!DOCTYPE html>
<html>
<head>
<title>HTML div Tag</title>
</head>
<body>
<!-- Kelompok Pertama -->
<div style="color:blue">
<h4>Kelompok 1</h4>
<p>Terdiri dari sayuran:</p>
<ul>
<li>Bayam</li>
<li>Kangkung</li>
<li>Wortel</li>
<li>Jagung</li>
</ul>
</div>
<!-- Kelompok Kedua -->
<div style="color:purple">
<h4>Kelompok 2</h4>
<p>Terdiri dari buah-buahan:</p>
<ul>
<li>Apel</li>
<li>Jeruk</li>
<li>Pisang</li>
<li>Stoberi</li>
</ul>
</div>
</body>
</html>
Hasilnya:
Click here if you like this article.
0 Comments